Rabu, 18 April 2012

Riens cover notebook ( 2nd project sweet patchwork for cover notebook)


Hai..sesuai janjiku aku akan posting beberapa pe er pesanan custom yang tertunda :). Kali ini adalah request dari sahabatku dari SMP yang bernama Widorini. Sebenarnya dia sudah lama meminta untuk dibuatkan sebuah cover note book yaitu sejak setelah melihat upload foto simple organizerku di face book. Hanya saja karena kesibukannya sebagai dokter dan aku juga hampir lupa menghubungi kembali untuk menanyakan ukuran notebooknya, akhirnya pesanan cover ini terbengkalai cukup lama :(. Akhirnya setelah  menuntaskan pe er2 lainnya , cover notebook ini selesai juga..senangnya ^_^


(kombinasi patchwork dan sulam pita ^^ )

Kali ini tema yang aq ambil untuk membuat cover notebook kedua tetap sweet patchwork kombinasi kain katun bermotif dan kain belacu. Hanya saja kali ini aq coba bermain gradasi warna untuk tiap motif patchworknya, yaitu merah dan biru :D. Yup aku lagi suka banget dengan patchwork akhir2 ini. Kain belacu sengaja aq buat lebih dominan di tengah karena waktu itu kepikiran untuk memberinya hiasan sebagai point of interestnya cover ini :D . Karena beberapa waktu lalu sempat belajar sulam pita, akhirnya muncul ide untuk membuat hiasannya dengan gabungan teknik sulam pita pada bagian daunnya, sedangkan bunganya aku buat dari yoyo kain perca dengan tambahan kancing untuk tengahnya.

(detail cover depan )

Oh ya seperti cover note book dan organizer sebelumnya, aku beri aksen renda katun di bagian tepi antara pathwork wrna merah dengan kain belacunya agar menambah kesan manisnya. Untuk inisial nama aku buat dengan sulaman benangsulam biasa dengan tusuk tikam jejak  dan rantai.

(tampak dalam cover)

 (tampak belakang cover )


oh ya hari ini setelah pesanannya jadi aq kirim foto hasilnya, dan ririen sahabatku senang skali karena sesuai banget temanya dengan yang dia mau. Dan aku baru tahu ternyata dia sengaja ingin dibuatkan cover notebooknya untuk mencatat semua persiapan pernikahannya setelah lebaran tahun ini..hwaa so sweet dengernya. Semoga lancar dear persiapannya ^___^



Note : 100 % handmade
            Material inside & outside cotton fabric, belacu, viselin, vintage lace, button


Cheers

 

4 komentar:

Hi, thank you for leaving your comments. I love to hear them. Have a nice day and happy crafting!! :)